Selasa, 30 Juni 2015

Ada Surga Di Rumahmu, Film Yang Sangat Menginspirasi Saat Ini.


Lama tak berkarya di layar lebar, Kak Aditya Gumay kembali hadir menggarap sebuah film terbaru produksi Mizan yang berjudul Ada Surga Di Rumahmu. Film ini terinspirasi dari sebuah novel yang berjudul sama dari karya Da’I kondang Ustadz Ahmad Al-Habsyi. Tak tanggung-tanggung sang Ustadz pun turun berperan di film ini.

Film ini dibintangi juga oleh Husein “Idol” Alatas, Nina Septiani, Zee Zee Shahab, Elma Theana, Khairul Budi, Raihan Khan, Qya Gus Ditra, Diza Rafengga.

“Awalnya saya nggak nyangka diajak di film ini, setelah beberapa lama ditawarkan maen di film ini akhirnya salah satu dari managment pak Ustadz mengabarkan bahwa saya ikut membintangi film ini, ya saya sangat senang”, ujar Elma Theana usai preskon film Ada Surga Di Rumahmu beberapa waktu lalu.

Meskipun film ini bergenre drama bro, namun film ini tidaklah membosankan di tangan Kak Aditya Gumay yang pernah sukses menggarap Emak Ingin Naik Haji dari awal hingga akhir.
Lokasi syuting film Ada Surga Di Rumahmu ini dilakukan di sebuah rumah di Kampung Arab, Palembang. Para pemain logatnya pun logat Palembang karena Ustad  ustad Ahmad Al-Habsyi berasal dari Palembang.

Film ini bisa dibilang sebagai film pencerahan bro diantara gempuran film – film yang sedang beredar ditambah lagi mulai terkikisnya moral anak – anak kecil zaman sekarang, karena Sang sutradara mengambil angle film ini dari kacamata sang anak kepada orangtuanya.

Film ini berkisah tentang hubungan antara anak, orangtua, harapan, dan guru yang menginspirasi tanpa bermaksud menggurui bro.
“Film ini adalah film yang menceritakan tentang cinta dan penghormatan kepada ibu”, pungkas Zee Zee Shahab
Film Ada Surga Di Rumahmu akan mulai ditayangkan 2 April 2015 jangan sampai di lewatkan ya bro film ini.

Post by Agitio Marsyaf




Tidak ada komentar:

Posting Komentar